Nama Kelompok:

Kevin Adrianto
Sofia Sagita
Desi Fitriani
Karina Wiliani
Nur Firdhayani

Selasa, 26 April 2011

Tekanan

Tekanan adalah gaya yang dihasilkan dari serangan molekul-molekul yang bergerak cepat. Tekanan yang menyebabkan ban sepeda mengambung adalah hasil dari serangan molekul udara yang ada di dalam ban sepeda itu. Tekanan air yang mampu menghancurkan kapal selam ketika menyelam terlalu dalam adalah hasil dari serangan banyak molekul air. Tekanan bertambah besar seiring makin dalamya laut yang kamu selami. Ini disebabkan oleh meningkatnya tekanan hidrostatis , yaitu berat ait yang menekan ke bawah. Tekanan air pada kedalaman 10.000 m di bawah permukaan laut setara dengan tujuh ekor gajah dewasa berdiri di atas piring makan. Tekanan udara yang ada di luar tubuhmu diseimbangkan oleh tekanan cairan yang ada di dalam tubuh kita. Tanpa adanya tekanan di dalam tubuh, dalam waktu singkat tekanan udara dapat menghancurkan tubuhmu. Tekanan diukur dalam bentuk gaya yang bekerja di suatu tempat tertentu. Satuan standar tekanan adalah Pascal (Pa) atau 1 N/m^2. Tekanan-tekanan tinggi; daerah pusat bumi tekanannya mungkin bisa mencapai 400 miyar Pa, besi mampu menahan tekanan hingga 40 juta Pa, dan gigitan hiu dapat menghasilkan tekanan sebesar 30 juta Pa. Tekanan-tekanan rendah; ruang hampa udara di laboratorium terbaik tekanannya hanya 1/1 trilyun Pa, bunyi terhalus menghasilkan tekenan sebesar 1/200 juta Pa, dan tekanan sinar matahari bisa menghasilkan tekanan sekitar tekanan sebesar 1/3 juta Pa.

Kevin Adryanto, 8A

MIkroskop

Mikroskop adalah sebuah alat yang digunakan untuk melihat sesuatu yang sangat kecil, yang tidak bisa dilihat langsung oleh mata manusia. Mikroskop optik, Memanfaatkan lensa-lensa untuk menghasilkan perbesaran hingga 2000 kali ukuran aslinya. Pada mikroskop optik, lensa objektif akan membelokkan cahaya sehingga akan memperbesar obyek yang diamati; lensa mata akan membuat perbesaran obyek terlihat oleh mata kita. Mikroskop elektron memperbesar obyek yang obyek tersebut. Elektron yang ditembakkan ke obyek akan memantulkan kembali ke layar, sehingga perbesaran obyek bisa terlihat. Mikroskop elektron memungkinkan kita mengamati obyek dengan ukuran 1 nanometer (1/1 juta m) yang akan diperbesar hingga 5 juta kali. Scanning Electron Microscope (SEM) Mikroskop Elektron Pemindai, memindai permukaan obyek dan mampu menghasilkan perbesaran hingga 100.000 kali. Transmission Electron Microscope (Mikroskop Elektron Transmisi) menyinari irisan tipis obyek dengan elektron sehingga mampu menghasiklkan perbesaran hingga jutaan kali. Scanning Tunneling Microscope adalah mikroskop berkemampuan sanagt tinggi hingga mampu memperlihatkan atom. Ide tentang mikroskop elektron dicetuskan oleh fisikawan Prancis yang bernama Louis De Broglie pada tahun 1924. Scanning Acoustic Microscope memanfaatkan gelombang bunyi untuk mengamati obyek kecil yang tak tembus cahaya.

Kevin Adryanto, 8A

Laser

Sinar laser adalah sinar hebat buatan manusia. Sinar laser memiliki intensitas cahaya yang sangat tinggi sehingga dapat melubangi baja. Pancaran sinar laser sangat lurus dan sempit sehingga bisa mengenai sebuah kaca yang diletakkan di bulan. Laser adalah singkatan dari amplification by stimulated emission of radiation atau penguatan cahaya melalui pemancaran radiasi yang terstimulasi. Berdasarkan ukurannya, sinar laser jauh lebih cemerlang dari matahari.
Sinar laser adalah satu-satunya sumber cahaya yang koheren. Artinya, semua gelombang cahaya yang ada dalam sinar laser memiliki panjang gelombang yang sama (warna seragam) dan awal mula yang seragam. Dalam sebuah mesin laser, terdapat sebuah tabung yang berisi gas-gas, seperti helium dan neon. Tabung itu juga bisa berisi cairan atau benda padat seperti batu mirah. Laser bekerja dengan cara memantulkan foton (pendaran cahaya) ke atas dan ke bawah sampai foton-foton itu memiliki arah perpindahan yang sama. Pancaran sinar laser berawal dari sebuah percikan yang mengeksitasi atom di dalam materi penghasil laser. Atom yang tereksitasi akan melepaskan foton. Ketika foton tersebut menumbuk atom lain, maka atom tersebut juga akan melepaskan foton. Foton yang identik tersebut akan memantul berulang kali di antara cermin yang terletak di kedua ujung materi penghasil laser. Laser yang menggunakan gas, contohnya laser gas argon, menghasilkan pancaran sinar dengan intensitas rendah. Sinar laser jenis ini sangat cocok untuk pekerjaan yang rumit, seperti operasi mata. Laser yang menggunakan cairan kimia, hidrogen fluorida menghasilkan pancaran sinar dengan intensitas tinggi yang digunakan sebagai senjata. beberapa laser memancarkan sinar yang tidak terputus. Laser seperti ini memancarkan sinar dengan intensitas tinggi dengan jeda waktu yang tetap.

Kevin Adryanto, 8A

Selasa, 26 April 2011

Tekanan

Tekanan adalah gaya yang dihasilkan dari serangan molekul-molekul yang bergerak cepat. Tekanan yang menyebabkan ban sepeda mengambung adalah hasil dari serangan molekul udara yang ada di dalam ban sepeda itu. Tekanan air yang mampu menghancurkan kapal selam ketika menyelam terlalu dalam adalah hasil dari serangan banyak molekul air. Tekanan bertambah besar seiring makin dalamya laut yang kamu selami. Ini disebabkan oleh meningkatnya tekanan hidrostatis , yaitu berat ait yang menekan ke bawah. Tekanan air pada kedalaman 10.000 m di bawah permukaan laut setara dengan tujuh ekor gajah dewasa berdiri di atas piring makan. Tekanan udara yang ada di luar tubuhmu diseimbangkan oleh tekanan cairan yang ada di dalam tubuh kita. Tanpa adanya tekanan di dalam tubuh, dalam waktu singkat tekanan udara dapat menghancurkan tubuhmu. Tekanan diukur dalam bentuk gaya yang bekerja di suatu tempat tertentu. Satuan standar tekanan adalah Pascal (Pa) atau 1 N/m^2. Tekanan-tekanan tinggi; daerah pusat bumi tekanannya mungkin bisa mencapai 400 miyar Pa, besi mampu menahan tekanan hingga 40 juta Pa, dan gigitan hiu dapat menghasilkan tekanan sebesar 30 juta Pa. Tekanan-tekanan rendah; ruang hampa udara di laboratorium terbaik tekanannya hanya 1/1 trilyun Pa, bunyi terhalus menghasilkan tekenan sebesar 1/200 juta Pa, dan tekanan sinar matahari bisa menghasilkan tekanan sekitar tekanan sebesar 1/3 juta Pa.

Kevin Adryanto, 8A

MIkroskop

Mikroskop adalah sebuah alat yang digunakan untuk melihat sesuatu yang sangat kecil, yang tidak bisa dilihat langsung oleh mata manusia. Mikroskop optik, Memanfaatkan lensa-lensa untuk menghasilkan perbesaran hingga 2000 kali ukuran aslinya. Pada mikroskop optik, lensa objektif akan membelokkan cahaya sehingga akan memperbesar obyek yang diamati; lensa mata akan membuat perbesaran obyek terlihat oleh mata kita. Mikroskop elektron memperbesar obyek yang obyek tersebut. Elektron yang ditembakkan ke obyek akan memantulkan kembali ke layar, sehingga perbesaran obyek bisa terlihat. Mikroskop elektron memungkinkan kita mengamati obyek dengan ukuran 1 nanometer (1/1 juta m) yang akan diperbesar hingga 5 juta kali. Scanning Electron Microscope (SEM) Mikroskop Elektron Pemindai, memindai permukaan obyek dan mampu menghasilkan perbesaran hingga 100.000 kali. Transmission Electron Microscope (Mikroskop Elektron Transmisi) menyinari irisan tipis obyek dengan elektron sehingga mampu menghasiklkan perbesaran hingga jutaan kali. Scanning Tunneling Microscope adalah mikroskop berkemampuan sanagt tinggi hingga mampu memperlihatkan atom. Ide tentang mikroskop elektron dicetuskan oleh fisikawan Prancis yang bernama Louis De Broglie pada tahun 1924. Scanning Acoustic Microscope memanfaatkan gelombang bunyi untuk mengamati obyek kecil yang tak tembus cahaya.

Kevin Adryanto, 8A

Laser

Sinar laser adalah sinar hebat buatan manusia. Sinar laser memiliki intensitas cahaya yang sangat tinggi sehingga dapat melubangi baja. Pancaran sinar laser sangat lurus dan sempit sehingga bisa mengenai sebuah kaca yang diletakkan di bulan. Laser adalah singkatan dari amplification by stimulated emission of radiation atau penguatan cahaya melalui pemancaran radiasi yang terstimulasi. Berdasarkan ukurannya, sinar laser jauh lebih cemerlang dari matahari.
Sinar laser adalah satu-satunya sumber cahaya yang koheren. Artinya, semua gelombang cahaya yang ada dalam sinar laser memiliki panjang gelombang yang sama (warna seragam) dan awal mula yang seragam. Dalam sebuah mesin laser, terdapat sebuah tabung yang berisi gas-gas, seperti helium dan neon. Tabung itu juga bisa berisi cairan atau benda padat seperti batu mirah. Laser bekerja dengan cara memantulkan foton (pendaran cahaya) ke atas dan ke bawah sampai foton-foton itu memiliki arah perpindahan yang sama. Pancaran sinar laser berawal dari sebuah percikan yang mengeksitasi atom di dalam materi penghasil laser. Atom yang tereksitasi akan melepaskan foton. Ketika foton tersebut menumbuk atom lain, maka atom tersebut juga akan melepaskan foton. Foton yang identik tersebut akan memantul berulang kali di antara cermin yang terletak di kedua ujung materi penghasil laser. Laser yang menggunakan gas, contohnya laser gas argon, menghasilkan pancaran sinar dengan intensitas rendah. Sinar laser jenis ini sangat cocok untuk pekerjaan yang rumit, seperti operasi mata. Laser yang menggunakan cairan kimia, hidrogen fluorida menghasilkan pancaran sinar dengan intensitas tinggi yang digunakan sebagai senjata. beberapa laser memancarkan sinar yang tidak terputus. Laser seperti ini memancarkan sinar dengan intensitas tinggi dengan jeda waktu yang tetap.

Kevin Adryanto, 8A